7 Rekomendasi Ruang Event di Bandung Kapasitas Medium Sampai Besar

Rasa-rasanya, Bandung sudah bukan lagi luar kota bagi warga Jakarta. Dengan travel, atau kereta, Bandung bisa ditempuh dalam waktu 2-3 jam saja. Makanya, dengan jarak tempuh yang pendek tersebut, banyak perusahaan atau komunitas yang berbasis di Jakarta namun mengadakan pertemuan atau acara di Bandung.

Kali ini, XWORK akan membahas beberapa rekomendasi ruang acara di Bandung yang bisa dijadikan inspirasi lokasi untuk acara Anda selanjutnya. Beberapa ruangan yang akan dibahas ini menyediakan kapasitas ruangan hingga ratusan orang. Yuk simak!

Hotel Amaroossa Bandung

ruang-meeting-di-bandung-wetan-bandung-hotel-amaroossa-bandung-casabella-1

Untuk acara yang tidak terlalu besar, dengan kapasitas maksimum 25 orang, Anda bisa mengadakan acara di Hotel Amaroossa Bandung. Ruangan dengan ukuran 70m2 yang tertelatk di Jalan Aceh, Citarum ini menyediakan beberapa layout ruangan yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan, mulai dari format ruang kelas, teater, u-shape sampai dengan round banquet. Tak jarang, ruangan acara di Hotel Amaroossa ini sering dijadikan tempat meeting perusahaan ataupun pertemuan untuk komunitas, dengan fasilitas WIFI, microphonesound system, kabel HDMI, kabel VGA, flipchart, podium, serta notes dan pensil. Untuk rapat yang lebih formal, Hotel Amaroossa pun juga menawarkan fasilitas berbayar untuk kegiatan Anda, seperti proyektor. Jika Anda tertarik, ruangan acara di Hotel Amaroossa ini bsia digunakan setiap hari Senin sampai Sabtu dari pukul 8 pagi sampai dengan 10 malam.

Hotel NEO Dipatiukur

ruang-meeting-di-coblong-bandung-hotel-neo-dipatiukur-remix-meeting-room-0

Salah satu hotel di Diaptiukur ini juga menawarkan ruang acara dengan kapasitas maksimum 15 orang. Tak jarang, ruangan ini dijadikan tempat rapat atau pertemuan perusahaan karena set up ruangannya yang bisa kasual dan juga formal. Dengan fasilitas flipchartmicrophone, WIFI, layar, proyektor dan sound system, rasanya Anda sudah cukup lengkap untuk menyelenggarakan acara, apalagi jam operasionalnya yang cukup panjang, yaitu setiap hari dari pukul 6 pagi sampai dengan 12 malam.

Aston Tropicana Hotel Bandung

ruang-meeting-di-coblong-bandung-aston-tropicana-hotel-bandung-alamanda-4-1

Nah, kalau yang satu ini sangat cocok untuk pertemuan perusahaan atau gathering karyawan kantor. Dengan kapasitas 125 orang, ruangan ini bisa memfasilitasi berbagai keperluan acara Anda. Anda juga bisa memilih atau mengubah tata ruangan, dengan menjadi reception cocktail, teater, ruang kelas atau dengan format u-shape. Menariknya, jam operasional ruangan ini pun juga fleksibel, dari pukul 6 pagi sampai 12 malam setiap harinya.

Aston Braga Hotel and Residence

ruang-meeting-di-sumur-bandung-bandung-aston-braga-hotel-and-residence-palamarta-0

Ruang Palamarta di Aston Braga Hotel and Residence ini menawarkan sebuah ruang acara yang pas untuk gathering kantor atau komunitas dengan kapasitas sampai dengan 40 orang. Ruangan dengan desain minimalis dengan sentuhan warna hitam dan merah di seisi ruangan ini dilengkapi dengan fasilitas yang bisa memaksimalkan kegiatan Anda. Selain itu, ruangan acara ini pun juga bisa digunakan setiap hari dari pukul 6 pagi sampai dengan 12 malam.

Hotel Aston Pasteur Bandung

ruang-meeting-di-sukajadi-bandung-hotel-aston-pasteur-bandung-kalingga-2-0

Ruangan acara di Hotel Aston Pasteur Bandung ini sangat pas untuk mengadakan pertemuan kantor ataupun acara formal lainnya. Anda bisa memilih beberapa layout ruangan, mulai dari reception cocktail, ruang kelas, teater, round banquet atau format u-shape, tergantung dengan kebutuhan. Dengan fasilitas WIFI, papan tulis dan spidol, TV LCD, flipchart dan notes serta pensil, ruangan ini sangat tepat dijadikan tempat meetingworkshoptraining, dan bahkan menjadi tempat seminar.

Favehotel Hyper Square

ruang-meeting-di-kebon-jeruk-bandung-favehotel-hyper-square-ballroom-0

Kalau Anda lagi mencari ruangan acara untuk kapasitas yang sangat besar, Favehotel Hyper Square bisa menyediakannya untuk Anda. Dengan format ruangan teater, Anda bisa memfasilitasi 500 peserta, sedangkan dengan format ruang kelas, Anda bisa mengadakan acara dengan 250 tamu. Format dan desain ruangan ini memang sedikit formal, dan biasanya sangat cocok untuk berbagai acara formal perusahaan dengan fasilitas yang juga mendukung, yaitu WIFI, flipchart, layar, sound system, papan tulis dan spidol serta notes dan pensil.

Selain itu, Favehotel Hyper Square ini juga menyediakan paket makanan selama kegiatan Anda, mulai dari makan siang, makan malam, dan juga coffee break serta makanan ringan.

Bantal Guling Villa

 ruang-meeting-di--bandung-bantal-guling-villa-bantal-meeting-room-0

Sebagian orang memilih untuk menyelenggarakan acara di gedung hotel, sedangkan sebagiannya lagi lebih menyukai kegiatan di villa, karena lebih privat. Di Bandung, Anda bisa menyelenggarakan acara di Bantal Guling Villa untuk kapasitas peserta sampai dengan 40 orang. Biasanya, ruangan ini banyak digunakan sebagai ruang pelatihan, seminar, dan juga menjadi ruang presentasi. Untuk kegiatan tersebut, Anda akan diberikan fasilitas gratis LCD, proyektor dan juga WIFI selama kegiatan Anda. Untuk jam operasional, villa ini juga cukup fleksibel, bisa digunakan setiap hari dari pukul 8 pagi sampai dengan 10 malam.

Nah, itu dia berbagai rekomendasi ruang acara dengan kapasitas medium sampai dengan kapasitas besar yang ada di Bandung. Ada banyak pilihan yang Anda miliki di XWORK yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Sebelum jadwal penuh, yuk langsung book ruang acara di Bandung untuk kebutuhan Anda selanjutnya!

Untuk Anda yang masih kesulitan menemukan ruang kantor atau ruang meeting yang sesuai dengan kebutuhan, sekarang sudah ada XWORK yang bisa menemukannya untuk Anda. Hanya perlu akses XWORK melalui website  XWORK atau langsung dapatkan aplikasinya di Android. Selain itu, ada juga review ruang meeting dan ruang kantor yang paling direkomendasikan di blog XWORK!”

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan Ruangan Sekarang