6 Cara Networking untuk Karyawan Magang

Sumber foto : Freepik

Biasanya, setiap mahasiswa harus melalui proses magang terlebih dahulu sebelum bisa melakukan tugas akhir atau skripsi untuk mendapatkan gelar pendidikan sarjana atau diploma. Sebagai karyawan magang, terlebih lagi jika ini pengalaman pertama Anda di dunia profesionalitas, bersosialisasi dan membangun networking dengan rekan kerja merupakan hal yang penting di dunia karir. Jika sebelumnya Anda merupakan golongan orang yang merasa bahwa networking bukanlah suatu hal yang terlalu penting, yuk coba dipikirkan kembali keputusan Anda dan belum terlambat lho untuk memulai membangun networking. Simak yuk 6 cara networking untuk karyawan magang! 

1. Aktif Mengikuti Kelas-Kelas Pengembangan Diri

millennial-asia-businessmen-businesswomen-having-conference-video-call-meeting-brainstorming-ideas-about-new-project-colleagues-working-together-planning-strategy-enjoy-teamwork-modern-office_7861-2384

Sumber foto : Freepik

Sekarang ini sudah ada banyak kelas-kelas yang menawarkan pelatihan pengembangan diri, mulai dari mengembangkan karir, menyelesaikan masalah, atau melakukan ini dan itu. Nah, cobalah untuk mengikuti kelas yang sesuai dengan bidang dan juga karir Anda agar bisa mempertemukan Anda dengan orang-orang yang satu bidang. Sebagai karyawan magang yang notabene baru terjun di dunia pekerjaan, dengan mengikuti kelas-kelas pengembangan diri maka Anda dapat membangun network secara luas tidak hanya rekan-rekan kerja di kantor. Jangan lupa membawa kartu nama Anda untuk diletakan pada fishball pada saat pendaftaran atau saat berkenalan dengan partisipan lain.

2. Fokus Pada Tugas Utama Anda

group-beautiful-asian-women-meeting-office-discussion-business_7191-984

Sumber foto : Freepik

Apabila Anda merupakan seorang karyawan magang/intern di divisi public relation, ada baiknya Anda fokus mengerjakan tanggung jawab yang diberikan dan mendekatkan diri ke rekan-rekan kerja satu divisi serta janganlah sungkan untuk bertanya apabila Anda menemui kesulitan. Dengan begitu, Anda dapat membangun networking dengan para rekan kerja satu divisi yang sudah berpengalaman di bidangnya. Membuka koneksi dengan mereka memang baik. Public relation membutuhkan skill untuk menjalin koneksi untuk para media, business development membutuhkan banyak relasi baru kepada pebisnis-pebisnis, begitu pula dengan marketingSkill penting tersebut dapat Anda pelajari dengan membangun networking yang baik dengan rekan-rekan kerja satu divisi. 

3. Bersikap Ramah Pada Semua Orang

portrait-successful-beautiful-executive-businesswoman-smart-casual-wear-looking-camera-smiling-modern-office-workplace-young-asia-lady-standing-contemporary-meeting-room_7861-2503

Sumber foto : Freepik

Di hari pertama kerja Anda, sebaiknya Anda bersikap ramah terhadap semua orang, sapalah orang-orang sekitar dengan senyuman, bukan berarti tersenyum setiap saat namun tunjukanlah sikap ramah terhadap sekitar. Jika Anda bekerja di perusahaan besar, mungkin atasan Anda akan ada berbagai macam dari segala divisi dan akan membutuhkan waktu untuk menghafalnya satu per satu namun sudah menjadi kewajiban Anda untuk paling tidak menghafal nama atasan divisi Anda. Hal tersebut dapat menunjukan respek Anda terhadap atasan dan juga perusahaan tempat Anda bekerja tersebut.

4. Jalin Komunikasi dengan Optimal

group-young-asian-business-employees-discussing-project-office-team-young-business-colleagues-sitting-office-during-meeting_35024-981

Sumber foto : Freepik

Sebagai karyawan magang, mungkin atasan Anda memberikan pekerjaan yang lebih banyak. Namun jangan Anda terlalu sibuk dalam hal tersebut. Sempatkanlah waktu makan siang bersama bersama teman-teman yang lain untuk lebih mengenal mereka dan jalin lah komunikasi secara baik. Jangan sampai pekerjaan barumu yang menumpuk tersebut membuat mereka menilai Anda sebagai orang yang sombong yang tidak mau bergaul. Jadi, sempatkanlah waktu untuk bersama mereka.

5. Menjadi Aktif dan Tanggap Itu Penting

young-modern-asian-woman-present-project-boss-working-woman-concept_8457-23

Sumber foto : Freepik

Selama menjalani masa magang (internship), Anda juga pasti dituntut untuk mencapai hasil tertentu. Oleh karena itu, gunakan kesempatan ini sebagai kesempatanmu menunjukkan yang terbaik. Apabila Anda menerima koreksi pekerjaan dari atasan, harap segera Anda kerjakan dan jangan ditunda-tunda ya. Dengan begini, Anda akan dinilai sigap dan kompeten dalam menjalankan tanggung jawab oleh atasan. Anda dapat mengawali pembicaraan dan meminta feedback atas topik yang Anda ulas ke para rekan kerja misalnya. Hal seperti itu akan membuat mereka merasa lebih dihargai dan Anda bisa lebih cepat untuk membangun networking

6. Manfaatkan Setiap Event Kantor

images (2)

Sumber foto : Freepik

Membangun relasi sejatinya sudah harus menjadi suatu kebiasaan dan suatu hal yang melekat dalam diri Anda, terutama jika menyangkut dengan pekerjaan. Ada baiknya dalam setiap acara atau perkumpulan yang diadakan di kantor, Anda dianjurkan menghadirinya. Anda dapat mengenalkan diri dan berkenalan dengan sebanyak mungkin orang untuk mengoleksi dan mengumpulkan data diri relasi baru yang berhubungan dengan karir Anda. Setiap kali Anda mendatangi acara yang dihelat kantor, ada baiknya tidak hanya diam, namun mendekati banyak orang dan membangun relasi untuk kerja sama di kemudian hari.

 

Jangan lupa untuk mengunjungi Instagram XWORK di @xwork.co untuk mengetahui rekomendasi ruangan dan informasi menarik seputar dunia bisnis serta tempat usaha. Yuk, segera meluncur dengan klik disini

Pasang Iklan di XWORK

Punya ruangan kosong dan ingin mengoptimalkan penggunaan ruangan Anda sekaligus mengiklankannya di situs XWORK? Tentu bisa! Segera bekerjasama dengan XWORK untuk memasarkan ruangan Anda bersama kami, hubungi kami melalui e-mail di [email protected] ya.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan Ruangan Sekarang