4 Hal Yang Harus Dilakukan Jika Ditolak Konsumen

Sebagai seorang sales, penolakan adalah makanan sehari-hari yang biasa Anda dapatkan. Tanpa penolakan, Anda tak akan belajar bagaimana teknik penjualan yang baik, cara berkomunikasi yang baik, cara penyampaian, pendekatan, bahkan cara meyakinkan seseorang. Nah, di saat Anda mendapatkan sebuah penolakan, jangan buru-buru kabur dan merasa down, XWORK akan kasih trik untuk mengatasi penolakan tersebut.

1. Tanyakan alasannya

sales rejection 1

Anggaplah jika konsumen ini bukanlah rezeki Anda, namun Anda bisa menggunakannya untuk memperbaiki diri Anda sebagai sales. Tanyakanlah alasan penolakannya, apakah alasan tersebut datang dari dirinya ataukah dari produk maupun pribadi Anda sebagai sang sales. Anggaplah ini sebagai masukan dari para konsumen yang dapat membuat produk, perusahaan dan pribadi Anda sebagai sales. Jangan lupa juga ucapkan terima kasih setelahnya!

2. Hubungi kembali

Businessman on the telephone and typing on his computer

Setelah Anda mendapatan feedback dari para konsumen, coba kategorikan lagi alasan tersebut. Jika alasan tersebut diluar karena alasan pribadinya, Anda bisa mencoba menghubunginya kembali beberapa waktu selanjutnya untuk melakukan penawaran terbaru, yang sekiranya cocok dengan alasan penolakannya sebelumnya. Jika sesuai dengan yang dibutuhkan, mereka pasti tak akan ragu untuk mendengarkan.

3. Dengarkan sales lain.

sales rejection 4

Sebagai seorang sales, bukan berarti Anda akan terlewat dari daftar konsumen yang mungkin dihubungi oleh sales perusahaan sebelah untuk menawarkan produknya. Nah, di saat Anda menerima tawaran dari sales luar, jangan buru-buru menghentikan pembicaraan atau menutup telepon, Anda dapat mencuri pengetahuan dari mereka. Cobalah dengarkan dan perhatikan cara mereka berbicara, menyampaikan produk dan juga mencoba untuk meyakinkan Anda untuk memilih produk mereka. Berkacalah dengan diri sendiri, apakah Anda cukup percaya dengan sales tersebut? Jika jawabannya iya, apakah Anda sudah menjalankan cara seperti yang mereka lakukan? Jika jawabannya belum, Anda patut untuk belajar dari mereka. Jadi, jangan buru-buru menutup telepon jika dihubungi para sales yang menawarkan produknya. Belajar bisa dari mana saja kok!

4. Jangan memaksa- ucapkan terima kasih

salees rejection 3

Berusaha sekuat tenaga memang perlu. Namun sebagai sales, jika Anda sudah mendapatkan penolakan yang terasa seperti kartu mati, hindari untuk terus memaksa mereka mendengarkan Anda, bisa-bisa, komunikasi tersebut akan berakhir dengan tutup telefon yang kurang sopan dan dapat mempengaruhi nama baik perusahaan Anda.

Jika memang konsumen tersebut tidak tertarik, segera akhiri pembicaraan. Jangan lupa juga untuk ucapkan terima kasih di setiap pembicaraan yang Anda lakukan.

Jadi, jangan panik lagi ya setiap ada penolakan!

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan Ruangan Sekarang