5 Kemungkinan Alasan Bisnis Anda Berjalan di Tempat

Setelah beberapa waktu telah menjalankan bisnis, ada saatnya Anda merasa jalan di tempat, entah karena order yang menurun atau merasa kurang tantangan. Nah, di saat momen tersebut, di situlah Anda membutuhkan yang namanya inovasi terbaru untuk membangun kembali bisnis Anda agar kembali dilirik oleh para konsumen Anda.

Berikut ini dia kemungkinan alasan bisnis Anda berjalan di tempat.

1. Kurang brainstorming

people-woman-coffee-meeting-2

Karena merasa setiap orang sudah memiliki tugas dan tanggung jawabnya masing-masing, bisa jadi Anda terlalu membebaskan semuanya bekerja sendiri tanpa adanya komunikasi satu sama lain. Membiarkan tim Anda bekerja masing-masing memang merupakan bentuk kepercayaan yang tepat, namun di sisi lain hal tersebut dapat membuat jarak terhadap masing-masing tim. Ada baiknya Anda selalu berkomunikasi dan bertukar ide dari setiap tim yang ada. Tidak perlu dari tim ke tim, namun gabungkanlah mereka menjadi satu. Dengan begitu, Anda selalu bisa me-review bagian apa yang harus dikembangkan kembali.

2. Sedang berada di zona nyaman

laptop-mobile-2

Sedang berada di zona nyaman dari apa yang selama ini dilakukan bisa membuat bisnis Anda berjalan di tempat. Anda sudah merasa apa yang telah dilakukan masih berjalan dengan baik dan belum membawa kerugian, oleh karena itu Anda tetap melakukan hal sebagai mana mestinya

3. Kurang memperluas networking

people-woman-girl-writing

Dalam dunia bisnis, networking sangat dibutuhkan untuk memperluas branding awareness Anda. Kurangnya networking dapat membuat Anda kurang mendapatkan ide atau inovasi untuk perkembangan bisnis Anda. Dengan terus memperluas networking, Anda berkesempatan untuk mendapatkan lebih banyak ide dan juga inovasi terbaru.

4. Sudah merasa cukup puas

overhead-stretch

Ini dia hal yang paling berbahaya dalam sebuah bisnis. Setelah provit tinggi yang diterima, jika Anda dengan mudahnya merasa puas, bisnis Anda bisa mengalami penurunan yang cukup signifikan dalam waktu dekat karena Anda menjadi lupa untuk terus meningkatkan kualitas dan juga inovasi dari bisnis Anda. Usahakan untuk menghindari sikap cepat puas karena pasalnya hal tersebut dapat mengurangi kinerja Anda dan tim.

5. Kurang berani terhadap resiko

people-coffee-tea-meeting

Selain merasa cukup puas, kurang berani terhadap resiko juga menjadi alasan bisnis Anda jalan di tempat. Untuk mencoba berbagai hal, tentulah membutuhkan keberanian, salah satunya berani mengeluarkan modal dan juga berani untuk mengeskpresikan ide yang berbeda dari kebanyakan. Jika Anda terlalu khawatir dengan komentar negatif atau kerugian, hal tersebut dapat menghambat perkembangan Anda dalam mengembangkan bisnis.

Yuk terus berinovasi!

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan Ruangan Sekarang