7 Tips Beradaptasi di Tempat Kerja Baru

Sumber foto : Freepik

Hari pertama di tempat kerja baru memang selalu menjadi hari yang mendebarkan dan juga menggembirakan. Beberapa orang selalu merasa lancar setiap hari pertama kerjanya, namun beberapa orang lagi mengalami kesulitan dalam melalui hari pertama kerjanya. Terlebih bagi para lulusan baru yang baru pertama kali menjejakkan kaki dunia kerja. Bagaimana cara beradaptasi ya di tempat kerja baru agar tidak canggung? Simak yuk tips berikut ini!

1. Jangan Segan Membuka Obrolan

job-interview-new-employment-hire-asian-office_79405-5622

Sumber foto : XWORK

Sebagai karyawan baru, pasti Anda sangat abu-abu dengan hal-hal yang berhubungan dengan kantor. Untuk membuka obrolan, tidak ada salahnya untuk membicarakan mengenai aturan kantor, mulai dari jam masuk dan pulang, peraturan terlambat, peraturan cuti, izin sakit dan segala macamnya. Selain membuat obrolan tetap berjalan, hal ini juga akan membantu Anda lebih mengenal perusahaan tempat Anda bekerja ini.

2. Bertanyalah Jika Anda Bingung

business-situation-job-interview-concept_1421-3160

Sumber foto : XWORK

Biasanya, sebagai karyawan baru, Anda akan dikenalkan dengan salah satu pihak yang tahu betul mengenai job desk Anda, bisa manajer Anda langsung, atau rekan satu jajaran. Nah, jika Anda memiliki rekan kerja, jangan sungkan untuk menanyakan sistem kerja yang biasanya berlangsung, mulai dari ke siapa Anda harus memberikan update atau laporan, bahkan ketika Anda menemui kesulitan janganlah malu untuk bertanya. Jika Anda menggantikan posisi seseorang, boleh juga menanyakan bagaimana sistem kerja orang tersebut.

3. Dekati Orang yang Satu Divisi dengan Anda

portrait-asian-young-man-his-african-friend-posing-beside-table-with-laptops-documents-it-web-designer-shaking-hands-with-new-employee-office_197531-3736

Sumber foto : XWORK

Orang pertama yang bisa Anda dekati adalah orang-orang sekitar yang satu divisi dengan Anda. Bisa rekan kerja yang berprofesi sama, atau bahkan atasan Anda. Dengan memperbanyak komunikasi dengan orang-orang tersebut, perlahan Anda akan merasa lebih mengenal dan terbantu untuk masalah adaptasi di kantor baru tersebut.

4. Bersikap Ramah ke Setiap Orang di Kantor

9c8694b9f17ef56d469915619a4519fb

Sumber foto : XWORK

Nah, selain hanya dengan rekan kerja satu tim, pastikan Anda berusaha untuk menjadi ramah pada setiap orang. Seperti mulai dari masuk gedung, cobalah untuk menyapa staf di gedung tersebut. Selanjutnya, saat sudah masuk ke lantai tempat kerja Anda, sapalah semua orang. Untuk perusahaan kecil, mungkin kedatangan Anda akan mengundang perhatian, makanya cobalah bersikap ramah. 

5. Berbaur dengan Makan Siang Bersama

asian-people-having-lunch_8595-7276

Sumber foto : XWORK

Hari pertama kerja itu bisa menjadi penentu hubungan kerja Anda dengan rekan-rekan di kantor. Di hari pertama kerja, biasanya Anda akan mendapatkan banyak tawaran makan siang dari rekan-rekan kerja Anda dan kalau sudah mendapatkan tawaran tersebut, jangan sampai ditolak! Pokoknya, di hari pertama kerja, usahakanlah jangan makan sendirian. Walaupun Anda membawa bekal, namun bawalah bekal makan Anda dan makan di kantin bersama rekan kerja Anda. Ini adalah salah satu cara untuk lebih mendekatkan diri dengan rekan kerja di situasi yang lebih santai.

6. Hindari Sifat Sensitif

bored-female-asian-employee-ignore-boss-office_34670-612

Sumber foto : XWORK

Hal yang perlu Anda perhatikan saat baru berpindah kantor adalah menghindari sikap yang terlalu sensitif. Saat memulai hari pertama di kantor baru, pastikan Anda telah mempersiapkan diri dengan hal-hal aneh atau bahkan mengagetkan yang akan Anda temukan di kantor baru tersebut. Dengan menghindari sikap yang terlalu sensitif, Anda sedikit banyaknya akan merasa lebih terbantu dalam beradaptasi.

7. Jangan Menjadi Penggosip

employees-gossiping-about-young-female-colleague_1262-21032

Sumber foto : XWORK

Gosip pasti selalu ada di setiap kantor dan tempat. Namun, selalu menjadi penggosip adalah hal yang negatif. Tanpa sadar, orang lain pasti akan meluruhkan kepercayaannya terhadap Anda. Selain itu, tidak semua orang ingin terlibat dan mendengarkan gosip yang terjadi di kantor. Cobalah untuk bersikap lebih profesional dan hanya mengurus urusan pribadi.

 

Jangan lupa untuk mengunjungi Instagram XWORK di @xwork.co untuk mengetahui rekomendasi ruangan dan informasi menarik seputar dunia bisnis serta tempat usaha. Yuk, segera meluncur dengan klik disini

Pasang Iklan di XWORK

Punya ruangan kosong dan ingin mengoptimalkan penggunaan ruangan Anda sekaligus mengiklankannya di situs XWORK? Tentu bisa! Segera bekerjasama dengan XWORK untuk memasarkan ruangan Anda bersama kami, hubungi kami melalui e-mail di [email protected] ya.

 

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan Ruangan Sekarang