4 Mitos Mengenai Coworking Space yang Sering Didengar

Ada yang mengatakan dan berpendapat bahwa coworking space adalah tempat yang terlalu bising, dengan terlalu banyak orang, dan juga merupakan tempat yang kurang lebih sama dengan kantor biasa.

Sampai akhirnya Anda merasakan satu hari penuh bekerja di sebuah coworking space, sebenarnya tidak semua mitos atau hal-hal yang sering Anda dengar tersebut sepenuhnya benar, ada yang sebagian hanya merupakan kebetulan, atau merupakan pendapat pribadi yang bisa jadi dirasakan berbeda oleh setiap orang.

Coworking space adalah tempat untuk pekerja lepas, kantor start up dan pengusaha

Man Using Laptop Computer

Secara garis besar, coworking space memang banyak menjadi tempat singgah dan tempat kerjanya para pekerja lepas, kantor start up dan juga menjadi sarangnya para pengusaha. Namun, di luar itu semua, ternyata ada lho anak kuliahan yang menyelesaikan tugasnya di coworking space, selain untuk mencari suasana baru, mereka juga memilih coworking space untuk membangun relasi yang berguna untuk karirnya di masa depan.

Selain itu, perusahaan-perusahaan besar juga sekarang sudah mulai melirik coworking space, meskipun tidak menyewa ruang kantor di sana, namun banyak perusahaan besar yang menggunakan ruangan event atau ruangan meeting para coworking space tersebut.

Coworking space terlalu bising

Photograph of Men Having Conversation Seating on Chair

Mungkin, Anda tak sengaja datang saat jam makan siang, atau saat sedang ada acara berlangsung di sebuah spot-nya. Tak selalu coworking space itu bising, karena pada dasarnya coworking space merupakan tempat bekerja, dan pada umumnya setiap orang saling menghargai orang lain dengan menjaga ketenangan di sana. Bahkan, biasanya lagu-lagu yang diputarkan di beberapa coworking space sengaja diatur dengan volume yang sangat rendah, masih terdengar namun tidak terlalu mengganggu para pekerja.

Coworking space tidak ada bedanya dengan gedung perkantoran biasa

People in Couch

Saat bekerja di kantor, Anda mungkin akan merasa bosan karena bertemu orang yang sama dan itu-itu saja setiap harinya. Mungkin secara garis besar, coworking space memiliki fungsi yang sama dengan kantor lain, namun rasanya yang berbeda. Di coworking space, Anda akan bertemu orang yang berbeda setiap harinya, dari latar belakang yang berbeda dan juga dari bidang yang berbeda. Jadi, tak hanya mendapatkan ruang kerja, namun juga Anda sedang membeli relasi di sana.

Semua coworking space sama saja

Man Wearing Blue Dress Shirt Sitting on Yellow Sofa

Tak semua coworking space itu sama. Sederhananya, dari segi desain pun setiap coworking space memiliki ciri khasnya masing-masing. Selain itu, komunitas yang ada di dalamnya pun juga berbeda-beda, apalagi fasilitasnya, ada yang menyediakan fasilitas kopi dan teh gratis, ada yang hanya menyediakan air mineral. Ada yang memberikan fasilitas penggunaan ruang meeting, ada yang tidak. Dengan berbagai pilihan, Anda bisa menemukan yang sesuai dengan kebutuhan.

Nah, itu dia beberapa ulasan mengenai mitos yang seringkali didengar mengenai coworking space. Membaca ulasan dan mendengar testimoni dari orang-orang memang baik, namun akan lebih baik lagi merasakannya sendiri dan mendapatkan pendapat Anda.

Untuk Anda yang masih kesulitan menemukan ruang kantor atau ruang meeting yang sesuai dengan kebutuhan, sekarang sudah ada XWORK yang bisa menemukannya untuk Anda. Hanya perlu akses XWORK melalui website  XWORK atau langsung dapatkan aplikasinya di Android. Selain itu, ada juga review ruang meeting dan ruang kantor yang paling direkomendasikan di blog XWORK!”

All images: pexels.com

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan Ruangan Sekarang