4 Tips Meningkatkan Motivasi Karyawan Menjelang Liburan Akhir Tahun
|Momen menjelang libur Natal dan Tahun Baru ini terkadang seringkali membuat semangat kerja para karyawan menjadi kendor karena konsentrasi yang sudah terpecah ke rencana liburan yang sudah disusun sedemikian rupa. Sebenarnya, hal ini sudah menjadi hal yang lumrah dan pastinya dialami oleh hampir sebagian besar orang. Namun, tidak perlu khawatir, untuk menjaga semangat dan terus memotivasi karyawan, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan.
Berikan bonus
Tidak semua orang memiliki rencana akhir tahun. Sebagian memang merencanakan berlibur dengan keluarga, namun sebagian lagi ada yang tidak memiliki rencana dan memutuskan untuk tidak mengambil waktu libur tersebut dan melanjutkan pekerjaannya. Sebagai rasa terima kasih, Anda bisa memberikan bonus untuk mereka yang tetap bekerja di hari libur tersebut.
Sebaliknya, untuk karyawan yang sudah bekerja dengan baik dalam satu tahun belakangan ini, cobalah untuk memberikan bonus tambahan kepada mereka. Saat fokus dan motivasi sudah mulai menurun, bonus bisa menjadi salah satu trik untuk meningkatkan motivasi mereka.
Buat suasana yang lebih santai
Daripada berusaha menuntut para karyawan untuk bekerja lebih giat menjelang akhir tahun, lebih baik cobalah untuk membuat suasana kantor yang lebih santai menyambut liburan akhir tahun. Anda bisa mengatur waktu “movie day” atau “lunch gathering” atau bahkan bisa mendekorasi ruangan dengan momen Natal dan Tahun Baru untuk membuat suasana yang lebih santai dan hangat.
Lakukan pendekatan pribadi
Sebagai mentor atau manajer, cobalah untuk melakukan pendekatan pribadi kepada orang-orang yang Anda anggap sudah kehilangan motivasi dan semangat kerja menjelang liburan panjang ini untuk memastikan bahwa mereka akan berusaha mempertahankan semangat tersebut, dan bukannya malah hilang.
Lakukan evaluasi akhir tahun
Terakhir, hal ini juga perlu dilakukan oleh setiap perusahaan, yaitu evaluasi akhir tahun. Jelaskanlah posisi perusahaan kepada para karyawan, dan jangan lupa mendiskusikan target dan juga visi misi di tahun mendatang untuk memotivasi para karyawan menyambut tahun yang baru. Selain itu, jangan lupa coba memberikan apresiasi kepada pihak-pihak yang sudah berkontribusi dengan sangat baik di tahun 2018 ini untuk meningkatkan semangat mereka dan memotivasi yang lain.
Nah, itu dia beberapa tips yang bsia Anda coba untuk meningkatkan motivasi karyawan menjelang liburan akhir tahun. Selamat mencoba!
Untuk Anda yang masih kesulitan menemukan ruang kantor atau ruang meeting yang sesuai dengan kebutuhan, sekarang sudah ada XWORK yang bisa menemukannya untuk Anda. Hanya perlu akses XWORK melalui website XWORK atau langsung dapatkan aplikasinya di Android. Selain itu, ada juga review ruang meeting dan ruang kantor yang paling direkomendasikan di blog XWORK!”
All images: pexels.com