9 Pilihan Ruang Kantor Mini Terbaik di Bintaro Business Center
|Kawasan Bintaro adalah salah satu kawasan yang sudah mulai dilirik untuk menjadi tempat meeting dan juga tempat kerja yang strategis dan juga nyaman. Sebagai wilayah yang masih asri dan masih relatif terbebas dari kemacetan ibukota, Bintaro menawarkan banyak spot ruang kantor mini yang dapat Anda sewa dengan harga terjangkau dan juga nyaman. Penasaran berbagai lokasi dan harganya? Yuk simak ulasannya berikut!
Office 414 – Rp 7.500.000 per bulan
Dengan kapasitas 3 orang, ruangan kantor di Bintaro ini menyediakan satu ruang kantor sederhana yang sudah dilengkapi dengan meja pribadi dan juga kursi yang nyaman. Konsep meja dan kursi di ruangan kantor yang satu ini memang terpisah dan individual sehingga cocok bukan hanya menjadi tempat kerja satu tim, namun juga bisa jadi rekomendasi tempat kerja bersama para freelance. Jadi, Anda masih bisa bekerja dan berkonsetrasi sendiri-sendiri, namun berada di ruangan private bersama. Ruangan ini tersedia dari pukul 9 pagi sampai 6 sore. Dengan menyewa ruangan berukuran 15m2 ini, Anda juga sudah diperbolehkan menggunakan ruangan meeting pada jam tertentu lho! Tak perlu khawatia juga, ruangan ini memperbolehkan Anda untuk membawa makanan dari luar.
Office 405 – Rp 12.000.000 per bulan
Kalau Office 414 dapat Anda sewa dengan harga yang bersahabat perbulannya, Office 405 ini memang membutuhkan biaya yang sedikit lebih tinggi karena fasilitas dan juga desain ruangannya yang lebih nyaman. Bedanya juga, kalau di Office 414 setiap meja dan kursi dibuat berpisah satu sama lain, meja dan kursi di Office 405 ini justru dibuat bersebelahan dengan menggunakan meja panjang. Ruang kantor yang satu ini justru lebih cocok untuk perusahaan atau start up baru dengan jumlah tim yang masih relatif sedikit. Dengan menggunakan meja panjang, setiap anggota tim tersebut dapat lebih mudah berkomunikasi antara satu sama lain. Tentunya, dengan harga sewa yang sudah ditetapkan, luas ruangannya pun juga lebih besar, yaitu 23 m3. Namun, sama dengan Office 414, ruangan kantor ini tersedia di jam operasional dari pukul 9 pagi sampai 6 sore.
Office 103 – Rp 4.719.000 per bulan
Untuk Anda yang sedang mencari ruang kantor private untuk kapasitas 2 orang, ruang kantor di Office 103 ini dapat menjadi alternatif yang tepat untuk Anda. Dengan harga sewa Rp 4.719.000 per bulan, ruangan ini sudah memberikan fasilitas yang lebih maksimal, yaitu lemari dan laci yang dapat digunakan untuk menyimpan berkas penting Anda.
Office 204 – Rp 7.500.000 per bulan
Nah, Office 204 ini kurang lebih sama dengan Office 414 dengan luas ruangan yang relatif sama, yaitu 16m2 dan harga sewa yang relatif sama, yaitu Rp 7.500.000 per bulannya. Dengan kapasitas 3 orang, ruangan kantor di office 204 ini menawarkan ruangan yang super nyaman yang dilengkapi dengan AC, lantai yang sudah diberikan karpet dengan rapih dan juga meja dan kursi private yang terpisah satu sama lain. Selain itu, di bagian pojok ruangan juga sudah dilengkapi dengan lemari yang bisa Anda manfaatkan untuk meletakan berbagai dokumen dan berkas penting perusahaan.
Office 201 – Rp 6.000.000 per bulan
Office 201 juga merupakan salah satu ruang kantor minimalis yang bisa dimanfaatkan sebagai ruang kerja untuk para perusahaan atau start up baru. Dengan harga sewa Rp 6.000.000 per bulan, ruangan kerja ini sudah dilengkapi dengan kursi meja privat yang terpisah antara satu yang lainnya. Selain itu, yang menarik dari ruangan berukuran 13m2 ini adalah terdapat sebuah jendela kecil yang memberikan pemandangan luar yang sangat enjoy untuk dinikmati di sore hari.
Office 206 – Rp 5.500.000
Nah, jika Anda mencari ruang kerja yang minimalis dan dengan harga sewa per bulannya yang bersahabat, Office 206 ini dapat menjadi alternatif yang tepat untuk Anda. Dengan harga sewa Rp 5.500.000 per bulannya, ruangan ini sudah disediakan meja dan kursi terpisah untuk kapasitas 3 orang sebagai tempat kerja sementara Anda. Ruangan ini pun juga sudah dilengkapi dengan lemari yang dapat dikunci sebagai tempat menyimpan berbagai file dan dokumen penting Anda.
Office 102 – Rp 5.000.000 per bulan
Untuk Anda yang mencari ruang kantor sementara untuk kapasitas 2 orang, Office 102 ini dapat menjadi alternatif yang tepat untuk Anda. Dengan meja dan kursi private yang terpisah, ruangan di Office 102 ini sudah menyediakan fasilitas yang cukup mumpuni sebagai ruang kantor sementara, sangat cocok untuk Anda dan rekan yang sedang mencoba untuk membangun bisnis atau perusahaan bersama.
Office 110 – Rp 8.500.000 per bulan
Ruangan kantor yang satu ini memang tergolong salah satu ruang kantor yang nyaman di Bintaro ini. Dengan konsep ruangan minimalis dengan warna-warna netral seperti krem, dan hitam, ruangan dengan kapasitas 3 orang ini dapat menjadi ruang kantor sementara dengan harga terjangkau yang tepat untuk Anda. Sama seperti ruangan di Bintaro yang lainnya, ruangan ini juga sudah dilengkapi dengan fasilitas lemari yang dapat dimanfaatkan sebagai tempat menyimpan berkas penting Anda. Yang menguntungkan lagi juga, dengan menyewa ruangan ini, Anda bisa menggunakan ruangan meeting pada jam tertentu.
Office 406 – Rp 9.200.000
Mau sewa ruang kantor yang lebih eksklusif? Office 406 ini merupakan ruang kantor sementara yang cocok untuk Anda. Ruangan sebesar 18m2 ini tersedia untuk menjadi tempat kerja 3 orang dengan meja dan kursi terpisah. Selain itu, kursi yang disediakan di ruangan kerja ini pun juga dipilih lebih nyaman untuk bekerja seharian.
Nah, itu dia ulasan mengenai berbagai ruang kantor sementara di Bintaro. Umumnya, sebagian besar ruangan kantor tersebut sudah dilengkapi dengan pemakaian ruang meeting pada jam tertentu, pembuatan domisili perusahaan, listrik kantor, parkir gratis dan juga resepsionis yang siap sedia melayani Anda. Untuk jam operasional juga relatif sama, yaitu dari pukul 9 pagi sampai 6 sore di hari Senin sampai Jumat.
Selain itu, salah satu peraturan yang juga menguntungkan dan juga menarik adalah setiap penyewa ruangan kantor ini diperbolehkan membawa makanan dari luar, jadi Anda tidak perlu khawatir lagi saat memesan makan siang secara online atau membeli di sekitaran ruang kantor tersebut.
Untuk Anda yang tertarik menyewa ruang kantor di Bintaro Business Center ini, ruang kantor ini terletak di dekat Fish Streat Bintaro, Superindo Bintaro, Rempoa Factory Outlet, Lexington Apartment, Papa Ron’s Pizza Pondok Pinang dan juga Tol Pondok Pinang. Soal transportasi, ruangan kantor ini sangat mudah dijangkau, mulai menggunakan transportasi pribadi atau menggunakan transportasi umum seperti TransJakarta maupun Commuterline. Gimana? Tertarik untuk survei ruang kantor di Bintaro ini?
Untuk Anda yang masih kesulitan menemukan ruang kantor atau ruang meeting yang sesuai dengan kebutuhan, sekarang sudah ada XWORK yang bisa menemukannya untuk Anda. Hanya perlu akses XWORK melalui website XWORK atau langsung dapatkan aplikasinya di iOS atau Android. Selain itu, ada banyak review ruangan meeting dan ruang kantor yang paling direkomendasikan di blog XWORK!