7 Hal yang Harus Diketahui Oleh Para HR Professional
|Menjadi seorang HR atau Human Resources bukanlah hal yang mudah. Mungkin banyak orang yang bisa menjadi HR namun tidak semua orang bisa menjadi seorang HR yang profesional. Untuk Anda seorang HR, pastikan Anda mengetahui dan menjamin 8 hal ini.
1. Jumlah karyawan
Tugas utama seorang HR bukanlah hanya untuk menyeleksi calon karyawan baru dan merekrutnya, namun juga ikut terjun langsung berkenalan dengan para karyawan yang sudah tergabung dengan perusahaan Anda, salah satunya adalah jumlah karyawan sekarang ini. Tentunya, HR yang profesional pasti sudah paham betul dan hafal dengan jumlah karyawan yang sudah tergabung.
2. Jumlah posisi kerja
Selain jumlah karyawan, ada baiknya Anda juga mulai memahami dan mengingat berbagai posisi kerja yang ada di perusahaan Anda dan pastikan Anda mengetahui jumlah setiap divisi yang ada di perusahaan Anda.
3. Job desc setiap jabatan
Memahami job desc setiap jabatan juga merupakan hal penting yang harus Anda ketahui. Hal ini akan berpengaruh saat Anda menilai kinerja kerja para karyawan dan menghubungkannya dengan tanggung jawab dan tugas mereka masing-masing. Hal ini yang akan membantu Anda menentukan langkah selanjutnya, entah untuk mengadakan pelatihan, atau bahkan memberikan peringatan karena tidak sesuai dengan job desc. Dengan begini, Anda bisa terus memastikan bahwa kinerja seluruh karyawan Anda sudah cukup baik dan sesuai dengan kapasitas perusahaan.
4. Visi misi perusahaan
Selain berurusan dengan karyawan, Anda juga memiliki tanggung jawab sendiri terhadap perusahaan. Anda wajib memahami visi dan misi perusahaan yang berhubungan dengan proses perekrutan dan juga meningkatkan kualitas kerja para karyawan. Dengan berpegang teguh terhadap visi dan misi perusahaan, Anda bisa lebih bijak dalam menangani karyawan di kantor tersebut.
5. Dekat dengan berbagai orang di berbagai posisi
Tugas Anda juga meliputi mengevaluasi karyawan di kantor. Selain menilai dari KPI mereka masing-masing, usahakan juga untuk mendekatkan diri secara personal dengan karyawan di kantor Anda tersebut untuk menilai mereka masing-masing dan menyesuaikan kapasitas mereka.
6. Memastikan kualitas kerja setiap karyawan
Sebagai HR, Anda diharapkan tidak hanya fokus kepada kinerja pribadi namun juga mengawasi kinerja dan kualitas kerja para karyawan yang tergabung dengan perusahaan. Jika mereka mengalami kemunduran, jangan sungkan untuk langsung memperingati. Oleh karena itu, penting hukumnya untuk mengetahui berbagai job desc setiap jabatan.
7. Menjamin kesejahteraan karyawan
Bukan hanya memastikan sang karyawan telah memberikan yang terbaik untuk perusahaan, namun Anda juga wajib menjamin kesejahteraan karyawan. Jika memang durasi kerja mereka sudah cukup untuk kenaikan gaji, hal tersebut merupakan kewajiban Anda untuk melakukannya. Jadi, tidak hanya mengharapkan kualitas baik dari karyawan, namun juga timbal balik dari perusahaan.
Yuk jadi HR yang profesional!