7 Cara Agar Tetap Melek di Kantor
|Setelah makan siang umumnya menjadi waktu di mana hampir setiap orang merasa mengantuk. Karena konsumsi gula yang terlalu banyak dan juga karena lelah sudah berada di depan komputer seharian. Namun, Anda tak bisa membiarkan kantuk itu terus menerus. Yuk simak bagaimana cara agar tetap melek di kantor.
1. Jalan-jalan mengitari ruangan
Untuk Anda yang sudah merasa ngantuk di kantor, sebelum kembali ke meja setelah makan siang, usahakanlah untuk berjalan-jalan mengitari ruangan kantor untuk membakar gula yang telah Anda konsumsi dan menghilangkan kantuk. Selain itu, berjalan-jalan juga bisa membuat Anda kembali melek karena telah mengeluarkan energi tersebut.
2. Ganti posisi duduk
Bisa jadi, Anda mengantuk karena bosan dengan posisi duduk yang seperti ini. Cobalah untuk mengubah-ubah posisi duduk, mulai dari bangku yang rendah hingga membuat bangku yang tinggi. Mengubah posisi duduk dapat membuat Anda tetap melek karena mindset “mengantuk” Anda telah dialihkan dengan perubahan posisi tersebut.
3. Cuci muka
Jika Anda rasa sudah tak kuat lagi karena kantuk, cobalah untuk ke toilet dan basuh muka Anda perlahan dengan air. Sesekali, tepuk-tepukan pipi Anda untuk membangunkan kembali energi Anda.
4. Stretching
Kantuk juga bisa disebabkan karena kurangnya bergerak atau olahraga. Untuk itu, saat Anda selesai cuci muka di toilet, usahakan Anda juga melakukan stretching untuk meregangkan otot-otot Anda dan menjadikannya segar kembali.
5. Mendegarkan lagu up beat
Suasana kantor yang hening tentunya sangat mendukung untuk memejamkan mata. Oleh karena itu, gunakan headset dan dengarkan musik-musik up beat yang bisa membuat Anda tak tahan untuk bernyanyi dan menikmati musik tersebut yang membuat Anda melupakan kantuk sejenak.
6. Minum kopi
Minum kopi dipercaya dapat mengurangi kantuk. Pada dasarnya, kopi membuat adrenalin Anda meningkat, mulai dari deg-degan hingga bersemangat. Adrenalin dan perasaan tersebutlah yang membuat Anda tetap melek dan bersemangat untuk melanjutkan pekerjaan.
7. Pindah spot kerja
Bisa jadi lingkungan kerja yang itu-itu saja yang membuat Anda bosan dan mengantuk. Untuk itu, cobalah untuk pindah spot kerja untuk beberapa waktu. Misalnya, pindah ke ruang meeting ataupun pantry untuk memberikan suasana baru. Saat kembali, Anda bisa menjadi lebih bersemangat lagi.