5 Cara Menikmati Hidup di Tengah Kesibukan Kerja
|Di tengah kesibukan kerja, wajar saja jika sebagian orang sering merasa bosan, bete, kesal dan juga nggak jarang dari mereka terlihat sebagai orang yang tidak menikmati hidup karena memilih untuk menghabiskan sebagian besar waktunya untuk mengabdi pada pekerjaan. Agar Anda tidak dianggap sebagai salah satunya, yuk ikuti cara menikmati hidup ini.
1. Perhatian kualitas tidur
Setelah seharian lelah bekerja, jangan sampai juga Anda melupakan bahwa sejatinya manusia tetap membutuhkan yang namanya istirahat yang cukup, yaitu tidur. Oleh karena itu, wajib hukumnya untuk menertibkan diri Anda dengan jam tidur. Jangan juga biarkan diri Anda terlalu lelah bahkan tertidur di meja kerja di rumah. Itu kesalahan besar! Bagaimanapun, diri dan tubuh Anda berhak mendapatkan hadiah yaitu kasur yang nyaman diselimuti oleh selimut yang empuk. Jangan lupa pasangkan aroma terapi di seluruh kamar Anda agar Anda tetap merasa rileks.
2. Belikan hadiah untuk diri Anda
Banyak yang bekerja untuk menabung. Namun, hal tersebut terlihat sebagai orang yang bekerja untuk masa depan namun tidak dapat menikmatinya saat ini. Untuk menikmati hidup, tak ada salahnya untuk membelikan barang baru untuk diri Anda sendiri setiap kali habis gajian. Toh, Anda akan menjadi lebih semangat bekerja, kan?
3. Pergilah jalan-jalan sebulan sekali
Bila tak ingin membeli apapun, alokasikanlah uang tersebut untuk mengajak diri Anda jalan-jalan, refreshing, paling tidak sebulan sekali. Ajaklah sang pujaan hati, sahabat, ataupun keluarga Anda untuk menghabiskan weekend bersama. Tak apa juga jika Anda sesekali mengambil cuti hanya untuk menikmati short getaway.
4. Mendengarkan musik asik
Menikmati musik juga bisa menjadi salah satu cara untuk menikmati hidup di tengah-tengah kesibukan kerja lho. Pastikan Anda sudah mengetahui musik kesukaan Anda dan jangan lupa putarkan itu setiap kali Anda mau tidur dan juga bangun pagi agar selalu bersemangat dan juga selalu merasa hidup.
5. Ambil me time
Sesekali, tak ada salahnya juga untuk nonton bioskop sendirian ataupun pergi berbelanja di mal sendirian. Dengan begitu, Anda akan merasa lebih bebas setelah 5 hari dalam seminggu Anda diganggu oleh rekan kerja dan juga berinteraksi dengan banyak orang. Me time itu perlu lho!
Yuk nikmati hidup di tengah-tengah kesibukan pekerjaan!