Menjadi bagian dari tim Human Resources Department sudah menjadi cita-cita kebanyakan orang. Menjadi bagian dari tim HRD memiliki sebuah kebanggaan tersendiri karena mereka memegang peranan penting dalam setiap perusahaan- tentunya dengan tanggung jawab yang juga sama besarnya.
Untuk Anda yang bercita-cita menjadi bagian dari tim HRD atau HR Manager, yuk simak tugas dan fungsi HR di setiap perusahaan.
Merekrut karyawan baru
Ini dia salah satu alasan mengapa HRD merupakan salah satu divisi yang menjadi incaran banyak orang. Dalam merekrut karyawan baru, tentunya para HR Manager mendapatkan kesempatan untuk mengenal orang baru dan mempelajari karakter dan sifat mereka masing-masing. Namun, tidak hanya itu saja, para HR Manager juga perlu mengurus segala perlengkapan rekrutmen, mulai dari pembukaan lowongan kerja, wawancara, sampai dengan proses merekrut karyawan baru tersebut secara sah. Tentunya, semua tanggung jawab HRD.
Menjamin kesejahteraan karyawan
Kenaikan gaji, bonus, kenaikan jabatan dan berbagai penawaran lainnya tentunya juga diurus oleh HR Manager dengan kesepakatan dan juga kerjasama dengan manager divisinya masing-masing. Oleh karena itu juga, merupakan tugas Anda untuk memperhatikan setiap perkembangan kerja dan pencapaian yang dilalui oleh setiap karyawan dalam perusahaan tersebut.
Memotivasi karyawan
Jika Anda memperhatikan atau mendapatkan laporan bahwa ada karyawan yang sudah tidak bersemangat atau sedang bermasalah di dalam tim, sudah menjadi tugas Anda untuk menjadi teman berbicara dan membantu mengembalikan motivasi tersebut.
Memastikan hubungan antar karyawan
Dalam setiap kantor atau perusahaan pasti ada satu atau dua orang yang tidak cocok antara satu sama lain. Hal tersebut merupakan sebuah hal yang wajar. Namun, sudah menjadi tugas Anda untuk menjaga dan memelihara hubungan antar karyawan. Jika memang ada hubungan yang kurang baik, tidak ada salahnya untuk mencari tau hal tersebut dan membantu menyelesaikan masalahnya agar tidak mempengaruhi kondisi di dalam kantor.
Training
Biasanya, setiap perusahaan memberikan fasilitas kepada karyawannya untuk melakukan training demi meningkatkan kualitas, kemampuan dan juga latarbelakang yang berpengaruh terhadap divisi atau profesinya di dalam perusahaan tersebut, baik untuk karyawan baru ataupun karyawan lama yang berfungsi untuk meningkatkan sumber daya manusia pada perusahaan tersebut.
Nah, itu dia tugas dan tanggung jawab para HRD perusahaan. Untuk Anda yang sedang mencari ruang meeting, silakan kunjungi website XWORK atau langsung menghubungi XWORK melalui email di cs@xwork.co atau melalui telp di +62-81288869664 atau 021-53666860 agar mendapatkan harga spesial dari kami! Ingin tau promo lain mengenai meeting room dan ruang kantor yang bagus di seluruh Indonesia? Lihat saja di website XWORK.